Page 113 - Modul Integrasi Materi Geoprak Bayah Dome
P. 113
105
LAMPIRAN
1. Bahan bacaan guru dan peserta didik
a. Lansekap yang berada di Kawasan Geopark Kubah Bayah
Landscape atau bentang lahan merupakan suatu hamparan daratan
yang yang terdiri dari keadaan alam alami ataupun buatan manusia.
Hamparan daratan tersebut dapat berupa lembah, gunung, bukit, sungai,
dan lainnya. Terbentuknya bentang lahan biasanya terbentuk akibat
adanya proses pengendapan atau sedimentasi yang terjadi. Pelapukan
adalah proses fragnisasi batuan akibat adanya proses yang diakbatkan
secara fisik, kimia, ataupun biologi. Sedangkan sedimentasi merupakan
proses terbawanya material hasil pengikisan dan pelapukan akibat angin,
air ataupun gletser. Hal tersebut berkaitan dengan kawasan daerah Kubah
Bayah yang tersusun atas berbagai formasi batuan baik vulkanik maupun
sedimen. Batuan dari Formasi Cikotok dan Cimapag yang merupakan
formasi batuan yang berpotensi sebagai tempat kedudukan mineralisasi.
Batuan tersebut merupakan Formasi Andesit Tua (van Bemmelen, 1949).
Batuan pada Formasi Andesit Tua secara umum terdiri dari lava andesit,
breksi vulkanik, tufa dan batugamping. Sedangkan batuan intrusifnya
terdiri dari granodiorit dan andesit. Batuan tersebut umumnya telah
mengalami ubahan dan sebagian telah termineralisasi.
b. Mineralisasi yang ada di Kawasan Geopark Kubah Bayah
Mineralisasi di kawasan Bayah Dome ditandai oleh penerobosan
batuan intrusi dan fluida hidrotermal pada batuan samping vulkanik dan
sedimen. Hasil analisis petrografi, mineragrafi, inklusi fluida dan
geokimia, diketahui terdapat 3 tipe mineralisasi pada Bayah Dome, yaitu:
1. Kawasan Cikotok: urat kuarsa menerobos lava andesit dan tufa,
ubahan propilit – argillik dan silisik pada batuan tersebut. Di daerah
Lebak Muncang, Citundun ditemui mineralisasi pirit dan mangan. Di
daerah Cikaret, ditemui mineralisasi sulfida (argentit dan pirit).
Daerah G. Peti, ditemui alterasi argilik dengan mineral sulfide yang
jarang. Hasil analisis geokimia, diketahui kadar tertinggi; Cu 397
ppm, Pb 425 ppm, dan Zn 408 ppm. Au nilai tertinggi 11479 ppb dan